Penjualan kendaraan bermotor melonjak 42% secara tahunan (year-on-year/yoy) menjadi 5,9 juta unit pada 2021, berdasarkan analisis lembaga riset EMIS. Pertumbuhan itu disokong oleh meningkatnya penjualan seluruh segmen kendaraan bermotor.
Penjualan mobil penumpang meningkat sebesar 70% yoy menjadi 658.000 unit dan penjualan kendaraan komersial naik 60% yoy menjadi 227.000 unit. Sementara penjualan sepeda motor dan skuter secara keseluruhan meningkat 38% yoy menjadi 5,05 juta unit.
Mengacu pada studi bertajuk “Consumer Research” yang memperlihatkan sejumlah faktor di balik alasan masyarakat memilih mobil bekas.
Sebesar 31 persen masyarakat mencari moda transportasi yang aman selama pandemi, kemudian 28 persen masyarakat mencari mobil bekas yang usianya terbilang baru ditambah meningkatnya sentimen positif bahwa kondisi ekonomi mulai membaik.
Salah satu keinginan anak muda hingga keluarga muda adalah memiliki kendaraan.Mobil salah satunya, terlebih show room banyak nawarin promo serta diskon menggoda.
Apa saja yang mesti kamu perhatikan beli mobil ?
1) Biaya Printilan Kepemilikan Mobil
Ada biaya servis, pergantian suku cadang kayak ban, aki. Juga pajak tahunan. Udah siap?
2) Beli Tunai, Kehilangan Likuidiitas Besar
Beli tunai itu lebih murah karena terhindar beban bunga.
Tapi, bisa buat kamu kekurangan likuiditas (aset lancar)
3) Beli Kredit, Kehilangan Likuidiitas Besar
Penting untuk tahu rasio utang terhadap aset sebelum memutuskan kredit mobil.
Dengan membagi total utang dan total aset yang kamu miliki, idealny tidak lebih dari 50% total aset. Kalau kelebihan? yan tandanya udah terlalu banyak
4. Rasio Cicilan 35% Penghasilan Bulanan
Kamukan butuh dana buat hidup,asuransi, dan lainnya. Jadi maksimal 35% daripenghasilan bulanan. Jangan lebih.
Sebelum beli mobil, pastikan dana darurat ada ya.
Gimana, jadi beli mobil sekarang?
Referensi:
Nancy Junita| Riset Ungkap Alasan Masyarakat Beli Mobil Bekas | 2021 | Riset Ungkap Alasan Masyarakat Beli Mobil Bekas (bisnis.com)
Robertus Andrianto l Simak! Ini Ramalan Nasib Industri Otomotif RI | Simak! Ini Ramalan Nasib Industri Otomotif RI (cnbcindonesia.com)
Comments